Seni adalah membuat suatu karya dengan berbagai macam bentuk, gaya, warna dan memiliki keindahan masing-masing. Seni juga dapat dibuat oleh anak-anak sampai orang dewasa.
Di usia yang belum genap tiga tahun, seorang anak sudah dapat membuat suatu seni dengan mencoret-coret sebuah kertas ketika orangtua membawakan alat warna. Ternyata dengan melakukan hal tersebut akan ada manfaat yang akan di dapatkan oleh anak dan kegiatan ini bukanlah kegiatan yang membuang waktu si anak.
Berikut adalah manfaat seni bagi seorang anak :
- Bermanfaat melatih konsentrasi
Dalam memegang alat tulis atau warna, menggunting sebuah prakarya, atau membuat karya menggunakan tanah liat ternyata dapat melatih konsentrasi. Si buah hati akan belajar untuk fokus dalam mewarnai agar terlihat indah, memegang alat tulis agar tulisan atau karya menjadi bagus dan lain sebagainya. - Kreativitas menjadi berkembang
Seni adalah kegiatan yang bisa di dapatkan dimanapun dan menggunakan alat apapun. Semisal mengubah gelas plastik menjadi pot bunga. Di pot bunga tersebut diberikan warna dan tulisan agar terlihat lebih cantik serta terlihat seperti pot sesungguhnya. Contoh lainnya adalah dengan menggambar, anak akan belajar melatih imajinasinya dan tertuang di sebuah kertas. Biasanya si kecil juga akan mewarnai dengan warna yang unik dan tidak sesuai aslinya. Seperti gambar seekor tupai dibuat berwarna hijau dan warna hiu diberi warna cokelat. - Berekspresi diri
Dengan seni maka anak belajar untuk mengekspresikan diri, semisal contoh jika si kecil suka menyanyi maka anak akan dapat meluapkan apa yang menjadi isi hati dan pikirannya. Orangtua dapat memuji dan meningkatkan kepercayaan diri dengan mengajarkan seni kepada anak. Ketika anak dapat mengekspresikan dirinya, hal itu baik adanya dikarenakan suasana hatinya bisa tertumpahkan di dalam sebuah karya atau seni. - Bertanggung jawab
Tidak hanya melatih imajinasi, kreativitas akan tetapi seni juga mengajarkan anak agar bertanggung jawab dengan peralatan yang digunakan. Dari merawat setiap peralatan seni, mengembalikan barang sesuai tempatnya dan menjaga setiap barang tersebut.